Robby Dondokambey Petakan Strategi Nasional: Minahasa Perkuat Armada Logistik Pangan Jelang Nataru

InterMitraNews.com

Jakarta — Pemerintah Kabupaten Minahasa terus memperkuat koordinasi dan sinergi dengan pemerintah pusat dalam upaya memastikan stabilitas pangan daerah menjelang Hari Raya Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025.

Hal ini ditegaskan melalui kunjungan kerja Bupati Minahasa, Robby Dondokambey, S.Si, MAP, bersama Ketua TP-PKK Minahasa, Ny. Martina W. Dondokambey-Lengkong, SE, ke Badan Pangan Nasional pada Kamis (20/11/2025).

Dalam kunjungan tersebut, Bupati didampingi oleh Plt. Kepala Dinas Pangan Kabupaten Minahasa, Kepala Dinas PUPR, dan Sekretaris Dinas PUPR. Rombongan disambut langsung oleh Staf Ahli Kepala Badan Pangan Nasional, Dr. Jefry J. Wurangian, SE, M.Sc., yang mengapresiasi langkah proaktif Pemkab Minahasa dalam memperkuat ketahanan pangan daerah.

Kunjungan ini menjadi momentum penting bagi Pemkab Minahasa untuk memperkuat strategi pemenuhan kebutuhan pangan masyarakat, terutama pada periode meningkatnya konsumsi menjelang akhir tahun.

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Robby Dondokambey memaparkan berbagai upaya yang telah dan akan dilakukan pemerintah daerah untuk menjaga stabilitas harga, memastikan kelancaran distribusi, serta menjamin ketersediaan bahan pokok di seluruh wilayah Minahasa.

Selain itu, Bupati RD juga secara resmi menyerahkan surat permohonan bantuan kendaraan truk serta dukungan operasional kepada Badan Pangan Nasional. Bantuan ini diharapkan dapat menunjang program dan kegiatan sektor pangan, khususnya dalam memperkuat jaringan distribusi bahan pokok hingga ke wilayah terpencil.

“Ketersediaan dan distribusi pangan yang baik merupakan kunci kesejahteraan masyarakat, terutama menjelang hari besar keagamaan. Pemerintah Daerah terus berupaya memastikan kebutuhan pangan rakyat tetap terpenuhi dan mudah diakses,” ujar Bupati Robby Dondokambey.

Badan Pangan Nasional melalui Staf Ahli Kepala Badan, Dr. Jefry Wurangian, menyampaikan dukungan penuh atas inisiatif Pemkab Minahasa, termasuk rencana kerja sama strategis untuk memperkuat sistem ketahanan pangan daerah ke depan.

Kunjungan ini menandai langkah nyata Pemerintah Kabupaten Minahasa dalam mengantisipasi potensi gejolak pangan serta memastikan masyarakat dapat merayakan Natal dan Tahun Baru dalam suasana aman, nyaman, dan tercukupi kebutuhan pangan.

☆J.L 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *