Polres Bitung Gelar Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Kota Bitung

InterMitraNews.com

Bacaan Lainnya

BITUNG – Dalam rangka memperingati HUT Bhayangkara ke-78, Polres Bitung melaksanakan ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kota Bitung. Rabu 26 Juni 2024.

Kegiatan ini dipimpin oleh Wakapolres Bitung, KOMPOL Afrizal Rachmat Nugroho SIK, MH, dan dihadiri oleh berbagai personel dari Polres Bitung.

Wakapolsek Lembeh, IPTU Suwardi, menyampaikan rasa syukurnya karena personel Polsek Lembeh, termasuk Kanit Reskrim AIPTU Nus Lefteuw dan Kasium Sofyan Bochari, turut berpartisipasi dalam acara penting ini.

“Kami sangat bersyukur karena kami dari personel Polsek Lembeh dapat ambil bagian dalam acara yang sangat penting serta bermanfaat ini, yakni ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan,” ujar IPTU Suwardi.

Menurut AIPTU Nus Lefteuw, kegiatan ini sangat bermanfaat untuk meningkatkan rasa kepedulian terhadap tugas dan tanggung jawab sebagai anggota Polri.

“Dengan kegiatan ziarah dan tabur bunga ini bisa menambah rasa kepedulian kita akan tugas dan rasa tanggung jawab kita sebagai anggota Polri,” jelasnya.

Selain itu, IPTU Suwardi menambahkan bahwa kegiatan ziarah dan tabur bunga ini juga memperkuat rasa kekeluargaan dan kekompakan di kalangan kepolisian, terutama di Polsek Lembeh.

“Dengan kegiatan ini bisa menambah rasa kekeluargaan di kalangan kepolisian serta kekompakan di kalangan Polsek, terutama Polsek Lembeh,” tutupnya.

*Ajir

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *