InterMitraNews.com
MINAHASA – Penjabat Bupati Minahasa, Dr. Jemmy Stani Kumendong, M.Si, dan Ketua TP-PKK Ny. Djeneke Kumendong-Onibala, SH, MSA, menyampaikan pemaparan evaluasi kinerja terkait pelaksanaan tugas penjabat kepala daerah. Kamis (11/01/2024).
Tim Evaluator yang terlibat dalam pemaparan evaluasi kinerja tersebut, mencakup sejumlah tokoh yang berkompeten. Anggota tim tersebut antara lain:
1. Dr. Drs. Teguh Narutomo, MM, CRGP, CGCAE, CFrA
– Inspektur Khusus Inspektorat Jenderal
2. M.Husin Tambunan
– Sekretaris Inspektorat Jenderal
3. Birjen Pol. Rustam Mansur
– Inspektur I Inspektorat Jenderal
4. Dr. Ucok Abdulrauf Damenta, S.Sos, Mag.rer.publ
– Inspektur II Inspektorat Jenderal
5. Dr. Elfin Elyas
– Inspektur III Inspektorat Jenderal
6. Ihsan Dirgahayu S.STP., M.AP
– Plh. Inspektur IV Inspektorat Jenderal
7. Drs. Azwan, M.Si
– PPUPD Ahli Utama Inspektorat Jenderal
8. Bachtiar Sinaga, SE, MM, CRGP, CGCAE
– PPUPD Ahli Utama Inspektorat Jenderal
9. Muhammad Dimiyati, S.Sos., M.TP
– PPUPD Ahli Utama Inspektorat Jenderal
10. Drs. Kusna Herman, MH
– PPUD Ahli Utama Inspektorat Jenderal
11. Wiratmoko, A.k., M.Ak
– Auditor Ahli Madya Inspektorat Jenderal
12. Dr. Nizwar Affandi
– Tenaga Ahli Perencanaan Pengawasan Inspektorat Jenderal
13. Maharina Desimaria
– Kepala Bagian Anev
Tim Evaluator ini memiliki latar belakang dan keahlian yang beragam, membuktikan keterlibatan ahli-ahli yang kompeten untuk menyusun evaluasi kinerja yang komprehensif dan akurat.
Dalam evaluasi tersebut, Dr. Jemmy Stani Kumendong menjelaskan,
“Kami telah menjalankan tugas kami dengan penuh tanggung jawab, melibatkan berbagai aspek seperti pemerintahan, pembangunan, dan kemasyarakatan.”
Ia menyoroti upaya yang dilakukan untuk memastikan pelaksanaan program-program pemerintah di Minahasa sesuai dengan rencana dan berdampak positif pada masyarakat.
Ny. Djeneke Kumendong-Onibala juga turut memberikan pandangannya terkait kinerja,
“Sebagai Ketua TP-PKK, kami berkomitmen mendukung program pembangunan dan kesejahteraan masyarakat yang telah diinisiasi oleh suami saya, Dr. Jemmy Stani Kumendong.”
Acara evaluasi ini dilaksanakan di Ruang Rapat Utama Lantai 8 Gedung Inspektorat Jenderal Kemendagri dan dihadiri oleh sejumlah pejabat, antara lain Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Inspektur, Kadis PUPR, Plt. Kabag Prokopim, Kabid Tata Ruang.
*Vincent Lengkong