InterMitraNews.com
MINAHASA – Kepala Lembaga Permasyarakatan (Lapas) Klas IIB Tondano, Julius Paath memimpin acara Apel Siaga yang diadakan bersama Aparat Penegak Hukum (APH). Jumat (05/04/2024).
Acara ini juga dirangkaikan dengan Buka Puasa Bersama, dengan mengundang perwakilan dari Polri, TNI, dan BNNP.
Apel siaga ini dipimpin oleh Kanwil Kemenkumham Sulut Moh Ilham Agung Setyawan, Kabid Pembinaan dan Teknologi Informasi, bersama dengan APH yang berasal dari berbagai instansi.
Menurut Julius Paath, kehadiran APH dari berbagai instansi bertujuan untuk melaksanakan apel siaga yang diinisiasi oleh Lapas Klas IIB Tondano.
Acara ini merupakan bagian dari peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan ke-60 dan dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.
Tujuan utamanya adalah menciptakan pemasyarakatan yang lebih maju dengan fokus pada deteksi dini terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), memberantas peredaran narkoba, serta memperkuat sinergi antara Lapas Tondano, TNI, Polri, dan BNNB.
Dalam keterangannya Julius Paath menyampaikan,
“Kehadiran APH dari berbagai instansi hari ini merupakan wujud nyata dari komitmen bersama untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban di lembaga pemasyarakatan.”
Lebih lanjut Julius mengatakan,
“Melalui kerja sama yang erat antarinstansi, kami berharap dapat memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat serta mencegah terjadinya tindak pidana di lingkungan pemasyarakatan.”
Acara ini juga dihadiri oleh para pejabat terkait, tokoh masyarakat, serta perwakilan dari lembaga pemasyarakatan lainnya.
Setelah pelaksanaan apel siaga, dilanjutkan dengan buka puasa bersama sebagai bentuk solidaritas dan kebersamaan dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab dalam menjaga keamanan dan ketertiban di masyarakat.
*